Skip to content Skip to sidebar Skip to footer
Pengertian, Dampak dan Penyebab Blog Terkena Google Sandbox

Pengertian, Dampak dan Penyebab Blog Terkena Google Sandbox

Pengertian, Dampak dan Penyebab Blog Terkena Google Sandbox - Blog yang terbilang baru atau belum lama dibuat akan mudah terkenal yang namanya google sandbox, yang disebabklan oleh ulah pemiliki blog itu sendiri. Salah satu penyebab nya yang saya ketahui adalah dengan terlalu seringnya pemiliki blog men-submit url ke webmaster tools.

Hal demikian pernah saya alami pada saat blog ini masih terbilang baru, karena saya sendiri sangat awam dan tidak tau serta belum mengetahui secara mendalam makna sandbox dan penalti dari google.

Dan, pada artikel kali ini saya akan sedikit mengulas mengenail blog baru serta google sandbox ini, yang menurut saya masih jarang diketahui oleh para blogger pemula.

Pengertian, Dampak dan Penyebab Blog Terkena Google Sandbox

Pengertian Mengenai Google Sandbox


Sandbox sendiriadalah sebuah penalti dari google,jika kita artikel kedalam bahasa indonesia maka dapat kita artikan bahwa sandbox sebagai kotak pasir, jadi apabila sebuah blog masuk kedalam kotak pasir tersebut maka blog akan sulit muncul di pencarian mesin pencari.

Baca Juga : Widget yang Wajib di Pasang Saat Mendaftar Google Adsense

Tentu akan sangat mengerikan jika blog tidak terindeks atau muncul di halaman mesin pencari google.

Dampak Terkena Google Sandbox Terhadap Blog


Untuk mengetahui apakah blog kita terkena google sandbox atau tidaknya, secara tidak langsung kit aakan merasakan ciri-ciri sebagai berikut yang dialami oleh blog:

1. Visitor

Hal pertama yang biasa terjadi adalah dengan menurunnya visitor yang sangat signifikan, dan tentunya dari hari ke hari akan semakin menurun. Mengapa visitor menurun? ya karena tidak terindeks nya artikel-artikel yang telah ditulis.

2. Earning

yang kedua yaitu earning yang menurut karena pengunjung juga menurun, ini akan terjadi jika blog anda menampilkan iklan pada artikel tertentu.


3. Artikel Noindex

Artikel yang terbilang baru akan sulit keindeks walaupun anda telah melakukan submit url berulang kali di webmaster tools.

Ini sendiri tergantung, hanya artikel-artikel tertentu saja yang masuk kedalam google sandbox, tetapi ada kemungkinan bahwa secara keseluruhan isi blog akan mesuk kedalam kotak pasir ini, ada baiknya anda selalu waspada dan mengecek apakah blog anda terkena sandbox atau tidaknya.

Cara Cek Blog Terkena Google Sandbox


Apabila anda merasakan suatu hal yang sangat tidak wajar pada blog anda, atau blog anda mengalami ciri-ciri yang telah saya ulas diatas. Maka hal paling terbaik yang anda lakukan adalah dengan selalu mengecek, apakah blog anda terkena google sandbox atau tidak.

Untuk mengeceknya anda bisa masuk ke link ini : www.searchenginegenie.com/sandbox-checker.htm

Silahkan anda isi data yang ada pada situ tersebut, keywords serta captcha silahkan anda isi dan kemudian silahkan di submit. Dan silahkan anda lihat hasilnya.

+ Your site not in Google Sandbox : Ini mengartikan bahwa blog anda masih dalam keadaan aman terkendali dalam artikel blog anda tidak terkena google sandbox.

+ Your site is still in Google Sandbox. Contact support@searchengine.com to get you out of Sandbox : Hal ini menandakan bahwa blog anda terkena google sandbox.

Baca Juga : Cara Membuat Sitemap atau Daftar Isi di Halaman Statis Template VioMagz

Itulah diatas beberapa ciri-ciri dan dapar serta saya kasih bonus cara mengetahui apakah blog anda kena sandbox atau tidak. Nah, dibawah ini sayakan menuliskan kepada anda kenapa blog bisa terkena google sandbox.

Penyebab Blog Terkena Google Sandbox


1. Submit URL

Terlalu berlebihan melakukan submit url, inilah yang saya maksud pada tulisan diatas bahwa blog baru akan mudah masuk ke dalam sandbox ini, karena seseorang blogger pemula akan sering melakukan submit url atau melakukan ping ke google supaya artikel nya cepat di indeks.

Ini sendiri merupakan sebuah prilaku yang sangat harus dihilangkan mulai dari sekarang, saya merekomendasikan cukup satu kali saja melakukan submit url, asal anda tahu bahwa robot google sangat tidak suka untuk dipaksa.

2. Backlinks

Backlinks yang buruk atau tidak beraturan juga merupakan salah satu penyebab blog terkena google sandbox, karena robot google mengartikan bahwa anda sedang melakukan spamming backlink.

3. Mengulang Kata Kunci

Terlalu banyak mengulang kata kunci atau keyword pada sebuah artikel bisa diartikan jugan dengan spam. Karena memaksa artikel untuk merujuk ke kata kunci terkait. Saya sarankan untuk mengurangi kata dan kalimat yang sama, dan jangan sampai terlalu banyak.

.4. Sunting Postingan

Jangan terlalu sering untuk menyunting atau mengedit sebuah artikel, dan deskripsi artikel apabila tautannya permanen. Ada baiknya sebelum memposting sebuah artikel, matangkan dahulu isi yang ada dalam artikel sebelum di publish.

5. Link Mati

Banyaknya link mati atau eror didalam artikel, sebaiknya anda cek apakah ada link-link yang sudah tidak hidup lagi, apabila ada sebaiknya anda hapus.

Nah, demikian lah artikel saya yang berjudul "Pengertian, Dampak dan Penyebab Blog Terkena Google Sandbox" Mudah-mudahan bermanfaat bagi pembaca, sebenarnya saya ingin menulis lebih panjang lagi, tetapi saya takutnya pembaca akan merasa bosan dalam membaca nya hehe, jadi nya saya singkat-singkat deh. 
Open Comments

Post a Comment for "Pengertian, Dampak dan Penyebab Blog Terkena Google Sandbox"